Setelah sebelumnya motor ini diberi nama new vixion lightning atau biasanya bro-bro bilangnya nvl, kali ini yamaha motor indonesia kasih nama buat tuh motor ada advancenya. keren bro kayak kelas balapan, beginner, advance. nah penamaan tentu bukan sekedar penamaan mas bro mba bro. Tentu saja ada alasan dikasih nama itu
Kalau dulu banyak diantara user nvl mengeluhkan yang menurut admin sendiri kelemahan pada nvl seperti mesin yang ngebul, boros di oli, dan ring piston yang gampang banget bermasalah semoga pada motor yang sudah dinamai advance ini tidak terjadi. Aamiin
Yamaha Vixion Advance ini peluncuranya sebelum 'rivalnya' si CB150R yang memang sudah direncanakan upgrade mayornya sama ahm. Tentu dengan adanya keluaran terbaru, terdapat juga harapan terbaru dari user-user vixion sebelumnya. Banyak yang berharap yamaha sudah mengalami peningkatan berarti seperti mesin yang sudah DOHC, 6-speed gearbox tapi ternyata pas sudah keluar, Yamaha Vixion Advance masih tetap setia dengan SOHCnya dan transmisi pun tetap pada 5-speed gearbox alias, perubahan pada Vixion Advance ini tidak banyak pada sektor dapur pacunya
Apa saja perubahan pada motor anyar ini? simak gambar berikut
Desain headlamp yang hadir dengan kesan agresif dan rear fender yang dibuat lebih pendek membuat tampilan motor ini makin keren. perubahan tidak pada itu saja, yamaha vixion advance ini juga mendapat perubahan di bagian kelistrikan.
Kita lihat pada bagian kelistrikan di pendahulunya si nvl, meskipun sama sama memakai lampu jenis halogen tapi pada kelistrikanya cukup berbeda. nvl menggunakan kelistrikan AC dimana lampu nvl tidak akan menyala saat kunci pada posisi On dan hanya menyala jika kita menghidupkan mesinya dan lampu juga semakin terang, semakin mesin berputar semakin dibetot semakin terang. Karena nyala lampunya mengikuti perputaran mesin.
Sedangkan pada New Yamaha Vixion Advance menerapkan kelistrikan DC yang mana lampu akan menyala otomatis saat kunci kontak pada posisi on tanpa perlu menghidupkan mesin. Jaman sekarang ngidupin lampu memang dibikin kayak gitu, motor sekarang pada AHO semua
Masih banyak yang dibahas kalau mau tau perubahan pada motor ini apa aja. Nanti kita bahas dibawah.
Sekarang kita lihat pada pilihan stripping yang ada pada yamaha new vixion advance ini
Terdapat beberapa pilihan kalau kita ingin meminang motor ini, ada Yamaha Vixion Advance Motogp Movistar Livery, Advance Luminous white, Advance Black Red, Advance Red, Advance Black. Dan tentunya kita bahas juga spesifikasi resmi motornya dulu
gambar nyomot di motormercon
Pilihan Warna New Yamaha Vixion Advance
Yamaha Vixion Advance Black |
Yamaha Vixion Advance Black Red |
Yamaha Vixion Advance Luminous white |
Yamaha Vixion Advance Red |
Yamaha Vixion Advance Motogp Movistar Livery |
Spesifikasi New Yamaha Vixion Advance
MESIN
- Tipe mesin : 4 Langkah berpendingin cairan, SOHC
- Jumlah / Posisi Silinder : Silinder tunggal / Tegak
- Diameter x Langkah : 57,0 x 58,7 mm
- Perbandingan Kompresi : 10,4 : 1
- Daya Maksimum : 12,2kW / 8500rpm
- Torsi Maksimum : 14,5N.m / 7500rpm
- Sistem Starter : Elektrik starter & kickstarter
- Sistem Pelumasan : Basah
- Kapasitas Oli Mesin : Total = 1,15 L ; Berkala = 0,95 L ; Ganti filter oli = 1,00 L
- Sistem Bahan Bakar : Fuel Injection
- Tipe Kopling : Basah, Kopling manual, Multiplat
- Tipe Transmisi : Constant mesh 5-kecepatan
- Pola Pengoprasian Transmisi : 1-N-2-3-4-5
DIMENSI
- P x L x T : 1925mm x 720 mm x 1030 mm
- Jarak Sumbu Roda : 1300 mm
- Jarak Terendah ke Tanah : 165 mm
- Tinggi Tempat Duduk : 790 mm
- Berat Isi : 131 kg
- Kapasitas Tangki Bensin : 12,0 L
Kelistrikan
- Sistem Pengapian : TCI
- Battery : GTZ4V / YTZ4V
- Tipe Busi : NGK / CR8E & U24ESR-N
RANGKA
- Tipe Rangka : Delta Box
- Suspensi Depan : Teleskopik
- Suspensi Belakang : Swing Arm
- Ban Depan : 90 / 80-17M/C (46P)
- Ban Belakang : 120 / 70-17M/C (58P)
- Rem Depan : Single disc brake
- Rem Belakang : Single disc brake
Speedo
Background baru pada speedometer yang makin sporty dengan menggabungkan instrumen digital dan analog serta multifungsi dengan indikator yang lengkap dan mudah terlihat
Wide Tire
Yamaha New Vixion Advance, dengan ban tubeless terlebar dikelasnya memiliki Double Disc Brake yang memaksimalkan pengereman dan keamanan dalam berkendara
Headlight
Desain lampu utama (headlamp) dan visor terbaru yang gahar semakin membuat motor ini terlihat lebih agresif serta meruncing membuat tampilan sporty dan aerodinamis serta tetap memberikan penerangan yang baik
New Undercover
Dilengkapi under cowl dengan kisi-kisi ganda yang membuat tampilan semakin sporty dan aerodinamis
Gold CVR Crankcase
Mesin bertenaga dan responsif dengan kapasitas 150cc yang dilengkapi dengan sistem fuel injection dari yamaha, sistem pendingin radiator, transmisi manual 5 percepatan dan Forged Piston serta DiASIL Cylinder
Air Shroud
Model lekukan Air Shroud terbaru dengan konsep multilayer yang aerodinamis ditambah emblem 3 dimensi khas yamaha yang memperkuat kesan berkelas
Shorter Rear
Untuk menunjang kesan sporty, bagian bodi belakang kini dikombinasikan dengan model Rear Fender bertipe pendek
Harga New Yamaha Vixion Advance Bulan Ini
Harga New Yamaha Vixion Advance : Rp.24.250.000Harga New Yamaha Vixion Advance Movistar Motogp Livery : Rp.24.260.00
Harga bisa berubah sewaktu waktu kawan.. terserah dealernya :v
Spesifikasi dan Harga sudah dibahas diatas kali ini bahas performa yang ada pada motor ini.
New Vixion Advance ini dibekali dengan mesin berkapasitas 149,7cc Fuel Injection yamaha, Silinder tunggal, 4 Langkah, berpendingin cairan, SOHC, 5 percepatan transmisi. Mesin yang ada pada vixion advance ini sanggup memuntahkan tenaga maksimum hingga 12,2kW (16,59 PS) pada 8500rpm dan torsi 14,5Nm pada 7500rpm
Dengan rangka delta box, yamaha new vixion advance ini menjadi semakin stabil dan kokoh hal ini ditunjang ban belakang dan ban depan yang wide dan dengan adanya suspensi monocross motor ini cocok sangat dibuat selap silip dalam kota.
Motor ini juga selalu menjadi pilihan bagi bikers yang suka touring pake motor, banyak sekali yang menjadikan yamaha vixion menjadi supermoto look ada yang memodifikasi vixion dibalut dengan fairing sehingga bisa menjadi yamaha R15 dan jika ingin mengetahui informasi tentang yamaha R15 dari spesifikasi hingga harga silahkan klik iklan diblog ini ehehe enggak ya silahkan klik link Info Spesifikasi dan Harga Yamaha R15 Terbaru ini , tapi kalo klik iklan yang ada di blog ini gapapa juga sih dan terimakasih sudah mau klik iklan diblog ini. Banyak sekali modifikasi yamaha new vixion advance ini. Silahkan ubek-ubek blog ini jika ingin melihat hasil modifikasi dari modifikator-modifikator tanah air
Nah mungkin hanya ini saja yang dapat kita sampaikan untuk Spesifikasi Harga Yamaha New Vixion Advance dan untuk informasi otomotif yamaha lainya silahkan cek otomotify.com/yamaha
terimakasih semoga bermanfaat
Baca juga : Info Spesifikasi dan Harga Yamaha R25 Terbaru
0 comments